*PERTANYAAN REFLEKSI SETELAH LIBUR SEMESTER ganjil*
Salam dan bahagia
Bapak dan ibu guru yang budiman
Ketika hari pertama masuk sekolah di semester genap besok seyogyanya kita jangan dulu langsung memberikan materi ajar kepada murid kita. Akan tetapi lakukan Refleksi terlebih dahulu dengan pertanyaan - pertanyaan sebagai berikut :
1.Perasaan apa yang sering kamu rasakan selama semester di semester ganjil yang lalu?
2.Hal menarik apa yang kamu pelajari saat semester ganjil yg lalu?
3.Pengalaman belajar yang mana yang kamu merasa ingin sekali mengulanginya di semester ini?
4.Puaskah kamu dengan hasil belajarmu di semester ganjil ?
5.Hal apa yang harus kamu lakukan agar hasil belajarmu di semester genap ini lebih baik dari semester sebelumnya semester ganjil?
6.Hal apa yang harus kamu tinggalkan agar hasil belajar semester genab ini lebih baik dari semester sebelumnya ?
7.Pembelajaran seperti apa yang kamu inginkan di semester ini?
8.Apa target yang ingin kalian capai di semester genap ini?
Media yang menarik yang di gunakan di hasilkan dari karya nyata murid sendiri seperti mini book, diary book, big book
Silahkan di aksikan
Semoga bermanfaat dan semua murid Bumi Relicmandaya SMP Negeri 27 Malang akan meningkat kompetensinya dan Karakternya
Semangat membara tergerak bergerak menggerakkan belajar bermakna berdampak berkelanjutan dalam merdeka belajar merdeka mengajar
Suyati _01-01-2024
Komentar
Posting Komentar