TL kunjungan pengurus forum taman bacaan masyarakat pusat
Minggu 29- 5- 2022 sekitar pukul 11.00wib rombongan pengurus forum taman bacaan pusat berkunjung ke taman baca teras literasi Lesanpuro Kota Malang, ketua pengurus pusat Pak Opik dan tim pengurus sekitar 7 orang berkunjung ke TL tujuannya untuk mengetahui secara langsung kegiatan-kegiatan yang ada di teras literasi yang salah satu rekomendasi dari RBA (Ruang Belajar Aqil) yang sudah berkolaborasi dengan TL.
Tim pengurus pusat FTBM ingin melihat secara langsung salah satu taman baca mandiri yang ada di kota Malang Alhamdulillah sewaktu kehormatan RBA merekomendasikan TL untuk dikunjungi oleh pengurus forum taman bacaan masyarakat pusat.
Tim pengurus FTBM pusat melihat kegiatan secara langsung yang pada hari ini bersamaan kegiatan menabur warna yang dihadiri sekitar 43 anak-anak di wilayah taman bacaan teras literasi. Rasah bangga crew TL atas kunjungan hari ini.
Tim pengurus FTBM pusat sangat senang dan sangat mengapresiasi segala kegiatan yang telah dilakukan di TL dan juga adanya administrasi yang tertata rapi yang secara telaten diarsipkan mulai tahun berdirinya TL 2018 hingga saat ini. Jarang TBM mandiri administrasinya lengkap seperti ini baru saya temui di TL ini sangat lengkap dan sangat telaten crew TL-nya. Terus semangat menabur manfaat aksi literasi di masyarakat luas itu yang disampaikan ketua FTBM pusat.
Tanggapan dari
Sekjen FTBM Heni Wardatur Rohmah
Bidang kepengurusan: Sekretaris Jenderal Pengurus Pusat Forum TBM
Kesan:
Saya melihat Teras Literasi sebagai contoh baik dari semangat literasi yang hadir dari keluarga. Seluruhnya memiliki peran menguatkan untuk memberi warna kebaikan pada lingkungan terdekat. Aneka kegiatan di Teras Literasi didokumentasikan dengan baik, menunjukkan keseriusan Pengelola dalam mengelola TBM. Terima kasih telah turun tangan, bergiat literasi di TBM...
Saran:
Pembiasaan menulis yang telah dilakukan, didokumentasikan prosesnya, dan dibuat dalam bentuk buku dengan sangat baik, perlu ditambah satu pendokumentasian lagi.
Mohon berkenan membuat video pendek 3-5 menitan terkait proses pembuatan buku. Bagaimana dan kapan pembiasaan tersebut dimulai, bagaimana respon anak di awal hingga saat ini. Mengapa hal tersebut dilakukan, dsb.
Kita memerlukan contoh praktik baik yang menginspirasi untuk disampaikan pada teman lain.
Terimakasih bpk ibu pengurus pusat FTBM atas kesan dan sarannya,
Memang segala sesuatu yang berhubungan dengan kegiatan-kegiatan yang telah di lakukan selalu diarsipkan oleh crew TL seperti membuat jurnal kegiatan setiap kegiatan-kegiatan yang dilaksanakan, mendokumentasikan foto-foto kegiatan berupa video kegiatan juga selalu diupload di channel YouTube,IG serta dituliskan di blog teras literasi sebagai laporan kegiatan rutin.
Semoga aksi crew TL tetap melebihi semangat dalam pengarsipan laporan kegiatan.
SW_29-5-2022
Komentar
Posting Komentar